
Suzuki merupakan salah satu produsen otomotif asal Jepang yang memproduksi mobil, motor serta outboard-motor, dan termasuk dalam deretan Big Four motor Jepang. Perusahaan ini juga mempunyai jasa pelayanan purna jual untuk setiap kendaraan yang diproduksinya.
Informasi mengenai produk Suzuki ini sendiri bisa didapatkan dari situs resminya. Situs ini memberikan informasi yang sangat lengkap mengenai produk-produknya. Selain itu, situs ini mudah untuk diakses dan mempunyai tampilan yang atraktif.
Situs Resmi Suzuki Menyediakan Seluruh Informasi Produk Suzuki
Website resmi dari Suzuki Indonesia menyediakan beragam informasi yang lengkap mengenai produk-produk Suzuki. Pada halaman utama situs ini, ditampilkan tiga pilihan yaitu automobile, motor, dan marine.
Konsumen bisa memilih informasi mengenai produk Suzuki sesuai dengan kebutuhan. Pada halaman awal juga tersedia informasi mengenai price list atau daftar harga. Selain itu, tersedia pula pilihan dealer yang akan menampilkan lokasi dealer-dealer Suzuki terdekat.
Pada situs resmi Suzuki juga terdapat fitur chat dengan admin untuk mengetahui informasi yang lebih lengkap. Pada informasi produk juga tersedia informasi mengenai spesifikasi, desain mobil, hingga pilihan warna, lengkap dengan gambar bagian-bagian tersebut.
Situs Resmi Menyediakan Berbagai Info Tambahan Seputar Dunia Otomotif
Situs resmi dari suzuki tidak hanya berisi mengenai produk, namun juga terdapat berita mengenai dunia otomotif. Disini termasuk juga informasi seperti fitur atau produk baru dari Suzuki, informasi mengenai review produk Suzuki, dan lainnya.
Informasi mengenai hal-hal terbaru mengenai dunia otomotif juga di update dalam situs ini. Jadi, konsumen bisa memperoleh informasi yang lengkap mengenai Suzuki dan wawasan lain seputar otomotif, beserta perkembangannya.
Situs Main Dealer Suzuki Terbaru, Dengan Beragam Informasi Lengkapnya
Situs website resmi suzuki berisi informasi mengenai dealer-dealer Suzuki yang terdapat di Indonesia. Konsumen bisa mencarinya melalui situs ini berdasarkan produk yang ingin dibeli, kategori, serta provinsinya, dan akan ditampilkan nama beserta alamat dari dealer tersebut.
Konsumen bisa memilih outlet terdekat untuk dikunjungi, sebab website ini akan mendeteksi lokasi konsumen secara otomatis. Anda juga akan mendapatkan informasi mengenai outlet dalam bentuk peta seperti google map, jadi bisa mengetahui lokasi outlet secara pasti.
Selain situs utama, Suzuki juga mempunyai situs-situs main dealer, yaitu situs resmi dari dealer yang ada di daerah-daerah. Suzuki baru saja meluncurkan situs-situs main dealer yang berfokus pada pemasaran kendaraan 4W.
Situs ini tersebar di 9 area Jawa Bali. Daftar situs tersebut juga dilengkapi dengan fitur-fitur menarik yang akan memudahkan konsumen dalam mencari informasi. Beberapa situs tersebut antara lain adalah sebagai berikut.
- Situs untuk dealer Nusantara Jaya Sentosa (NJS) di Bandung bernama www.suzukinjs.co.id
- Situs untuk dealer Arindo Gedong Jembar (AGJ) di Tegal bernama www.suzukiarindo.co.id
- Situs untuk dealer Cinta Damai Putra Bahagia (CDPB) di Cirebon bernama www.suzukicintadamai.co.id
- Situs untuk dealer Solo Indonesia Utama (SIU) di Solo bernama www.suzukisurakarta.co.id
- Situs untuk dealer Sejahtera Sunindo Trada( SST) di Semarang bernama www.suzukitradajateng.co.id
- Situs untuk dealer Sumber Baru Aneka Motor (SBAM) di Yogyakarta bernama www.suzukisumberbaru.co.id
- Situs untuk dealer United Motor Centre (UMC) di Surabaya bernama www.suzukiumc.co.id
- Situs untuk dealer Sejahtera Buana Trada (SBT) di Surabaya bernama www.suzukitradajateng.co.id
- Situs untuk dealer United Indo Bali (UIB) di Bali bernama www.suzukibali.id
Situs Main Dealer Suzuki Dengan Beragam Fitur Menariknya
Situs main dealer adalah situs dealer resmi dari Suzuki yang telah dibagi per daerah. Pada halaman pertama konsumen bisa memilih dealer terdekat atau outlet yang akan dikunjungi. Kemudian, akan tersedia berbagai macam pilihan, mulai dari pembelian hingga booking untuk service.
Pada bagian ini, juga tersedia biaya estimasi servis. Fitur ini tentunya akan memudahkan konsumen sebelum melakukan servis di dealer, sebab penjadwalannya bisa dilakukan secara mandiri dan secara online secara lebih efisien.
Situs ini juga memiliki pilihan untuk membeli suku cadang kendaraan. Konsumen bisa langsung mencari suku cadang yang dibutuhkan, atau bisa juga melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan tim teknisi untuk memastikan bagian apa yang harus diganti pada kendaraannya.
Fitur Book Servis di Situs Resmi Suzuki
Konsumen, melalui situs ini, bisa memilih menu sesuai dengan kebutuhan, termasuk seperti kebutuhan booking untuk servis di dealer tersebut. Konsumen juga bisa memilih menu jadwalkan servis, yang selanjutnya diarahkan untuk mengisi formulir data kendaraan serta jenis servis yang diinginkan.
Cara untuk melakukan book servis sangat mudah sehingga bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun.
Anda tinggak masuk ke situs resmi Suzuki di suzuki.co.id lalu pilih menu Service. Setelah itu, anda bisa klik opsi Book Servis dan mengisi formulir dengan informasi yang diminta. Terakhir anda tinggal klik Book Servis Sekarang.
Kemudahan Akses Informasi Yang Disediakan Suzuki