PPCIndo alternatif mendapat dollar di Indonesia

PPCIndo adalah sebuah layanan iklan online PPC  (Pay per Click)  di Indonesia. Kalau boleh sedikit saya menjelaskan PPC  (Pay per Click) adalah  model iklan internet yang mana pengiklan membayar ke pemilik website ketika iklannya di-klik atau dengan kata lain Bayar per klik atau bisa juga disebut Biaya per klik.  Sedangkan PPCIndo.com bertindak sebagai perantara antara pemasang iklan dan penerbit iklan, situs yang dirikan pada tanggal 6 Februari 2008 merupakan penyedia jasa periklanan online di jaringan website menawarkan sejumlah keuntungan bagi pemasang dan penerbit iklan.

Saat ini mempunyai sebuah situs atau blog bukan lagi hanya sebagai tempat “curhat”, berbagi foto, audio video, menuangkan ide baru, forum, dsb melainkan juga sebagai “ladang” untuk memperoleh penghasilan.  Sudah banyak blogger menikmati hasil dari blognya yang berupa pundi-pundi dollar maupun rupiah, tidak sedikit pula akun paypal maupun rekening bank selalu terisi uang setiap bulannya.

Publisher PPCindo

Salah satu “ladang dollar” adalah PPCIndo.com.  Situs Indonesia ini memberikan dollar bagi penerbit iklan PPC (publisher) dan akan membayar apabila telah tercapai minimal $ 10 tentu saja dollar dapat di uangkan rupiah dengan nilai tukar terakhir berlaku. Syarat utama untuk mendapat dollar dari PPCIndo.com adalah Anda harus mempunyai situs/blog apabila ingin menjadi publisher.Kemudahan lagi dari situs PPCIndo.com adalah proses daftar yang mudah dan tentu saja gratis. Setelah akun aktif aktif langsung bisa meletakkan iklan di situs kita (penerbit/publisher). Dan yang lebih menggiurkan lagi… nilai klik besar. Tampilan iklan terlihat begitu serasi apabila dimasukkan ke dalam post, seolah menyatu dengan artikel, model tampilan lengkap,  mulai berbentuk teks maupun banner, anda tinggal pilih dan menyesuikan dengan tema situs anda.  Kalau Anda tertarik kunjungi situs PPCIndo.com dan segeralah daftar untuk menjadi publisher dan segera mengisi saku kita dengan dollar.

Saran dan Tip:  Tingkatkan traffik kunjungan situs, minimal 100 pengunjung.  Secara teori kemungkinan dari 100 pengunjung akan didapat 1 klik, semakin banyak pengunjung dollar semakin deras.   Pasang iklan di beberapa situs. Letakkan posisi iklan ditempat yang mudah dilihat pengunjung.  Jangan berlebihan menempatkan iklan sama di satu halaman.  Jangan sekali-kali Anda meng-klik iklan yang telahdipasang, walaupun untuk coba-coba.

 

Untuk Pemasang Iklan (Advertisers) PPC Indo.

Salah satu usaha  untuk memperkenalkan serta menambah pesanan produk adalah dengan jalan berpromosi, baik dengan cara offline maupun online. Berpromosi di Internet pada saat ini merupakan salah satu langkah yang tepat, dimana tingkat penggunaan internet semakin banyak dan terus bertambah setiap hari. Jangkauan yang luas ke seluruh dunia menambah nilai positif berpromosi lewat internet. Kecanggihan serta kemudahan mengakses dunia maya merupakan poin yang menarik untuk diperhitungkan bagi kalangan pebisnis. Penghematan waktu, biaya, tenaga dapat dimaksimalkan dengan berpromosi online internet.  Sudah saatnya sekarang memberikan porsi tambahan berpromosi online, selain promosi offline.  Kalaupun Anda belum melakukan, cobalah promosikan usaha Anda lewat PPCIndo.com.

Mungkin beberapa pemasang iklan mengeluh deposit menipis tetapi tidak ada langkah selanjutnya setelah meng-klik iklannya. Hal ini dimungkinkan adanya click-fraud.  PPCIndo.com telah mengantisipasi dengan menggunakan teknologi anti click-fraud. Dan satu lagi apabila publisher (penerbit) melakukan click-fraud dapat dilaporkan ke pihak berwajib karena merupakan salah satu bentuk kejahatan internet jadi kemungkinan kecil Anda sia-sia memasang iklan. Bentuk dan model tampilan yang dapat Anda pilih menarik seolah bukan iklan, jadi kemungkinan pengunjung situs akan tertarik dan berkunjung ke situs Anda. Harga boleh dibandingkan dengan PPC lokal lainnya.

PPCIndo.com merupakan salah satu divisi dari :
F&F Consulting 190 Middle Road, #19-05 Fortune Centre Building
Singapore 188979 – Tlp: +65 63980891

Kelapa Gading Trade Center A/17 Jakarta 14240, Indonesia
Tlp : +62 21 45859073 – Fax : +62 21 45858842

Untuk mengetahuai kebijakan lebih lanjut kunjungi PPCIndo.com

Catatan Lentera Kecil:

1. Patut disayangkan PPCIndo.com belum menerapkan program referral, alangkah enaknya apabila terdapat program tersebut, dolar akan tambah deras mengalir.

2. Saya baru bergabung sebagai publisher dan memasang di 2 situs, komisi klik dalam beberapa hari sudah masuk beberapa dollar.

Update: Untuk sementara situs PPCIndo.com tidak aktif

Lentera Kecil

Media online sarana pembelajaran pendidikan dan pengetahuan informatif, inspiratif dan edukatif

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Comments (27)

  1. PPCindo sepertinya sudah tutup mas.. padahal namanya sudah banyak dikenal, sayang sekali sudah gak bisa diakses website nya..

    1. Benar. Saya sudah lama nggak aktif jadi tidak mengetahui. Sedangkan tulisan ini dahuku merupakan review PPCIndo dengan nilai $10.

      Terima Kasih

  2. gan, permisi gan…
    ini gimana yah iklan ppcindo.com,,
    maksudnya kita membayar dulu atau gimana ?

    nge-cek penghasilannya dimana gan ?

    1. Kalau sebagai publisher tentunya gratis, malah dibayar bila mencapai target. Advertiser tentunya membayar untuk pasang iklan. Kalau mau lihat klik dan komisi: login publisher -> kode iklan ->statistik/edit iklan, kemudian pilih/lihat statistik iklan yang telah dipasang, tertera lengkap.

  3. @ Boiz,  Kita lihat & tunggu saja, karena sy baru mulai blm dpt $ 10. Tapi sy  dapet $10 atas tulisan ini dr PPCIndo, katanya ditambah ke akun, tp kok gak ada ?

  4. ppc.idobrot, tdk ontime. klik gua valid semua. knp blm di bayar??????????????????????????????????????????????