
Bola basket menjadi salah satu jenis olahraga yang sangat popular di dunia. Meskipun pada awalnya olahraga ini hanya popular di kalangan anak laki-laki saja, lambat laun permainan bola basket juga telah dimainkan oleh anak-anak perempuan.
Olahraga bola basket ini sendiri merupakan olahraga yang terdiri dari lima orang dalam satu kelompok atau tim. Dalam sebuah pertandingan akan dipertemukan dua tim di dalam lapangan yang akan saling melawan untuk mencetak skor sebanyak-banyaknya. Setiap pemain akan berusaha untuk memasukkan bola basket ke dalam keranjang lawan untuk mendapatkan poin demi poin.
Terdapat tiga jenis posisi dalam olahraga bola basket ini. Para pemain memiliki tugas dan peran masing-masing pula di dalam timnya. Pemain yang memiliki tugas sebagai pencetak bola ke dalam keranjang lawan disebut forward. Adapun pemain yang berperan untuk menjaga lawan agar mengalami kesulitan mencetak angka disebut dengan defense. Sedangkan pemain yang menjadi tokoh utama atau kunci permainan dalam mengatur permainan di tengah lapangan disebut dengan playmaker.
Sejarah Lahirnya Permainan Bola Basket
Menurut sejarah, Permainan Olahraga Bola Basket telah hadir sekitar abad ke 19. Saat itu, bola basket pertama kali diperkenalkan oleh seorang guru yang berasal dari Kanada. Ketika itu, beliau telah menjadi seorang pengajar di salah satu akademi besar di YMCA yang merupakan sebuah komunitas pemuda Kristen. Beliau bernama Dr. James Naismith.
Awal mula Dr. James Naismith mendapatkan inspirasi dalam menciptakan permainan bola basket ini adalah ketika musim dingin tiba di wilayah New England. Saat itu, beliau harus menciptakan sebuah permainan yang dilakukan dalam ruangan tertutup karena cuaca di luar terlalu dingin sekaligus sebagai pengisi waktu luang.
Seiring berjalannya waktu, jenis permainan yang diciptakan oleh Dr. James Naismith ini mulai mencuri perhatian banyak orang. Para siswa dari Dr. James sangat senang dengan permainan bola basket ini. Mereka menganggap jika olahraga ini sangat seru dan unik untuk dimainkan dengan teman-teman mereka.
Nama bola basket ini ternyata juga berasal dari siswa Dr. James Naismith yang mana ketika sementara bermain, siswa tersebut secara tidak sengaja mengucapkan nama bola basket. Pada akhirnya, hingga hari ini pun nama olahraga basket tetap menjadi nama yang dipakai untuk menyebut olahraga yang menggunakan bola untuk dimasukkan ke dalam keranjang di ujung lapangan ini.
Pertandingan bola basket ini sendiri pertama kali dimainkan sekitar tahun 1892, tepatnya pada tanggal 20 Januari di tempat kerja Dr. James Naismith. Tak berselang lama, olahraga basket ini pun semakin dikenal oleh banyak orang bahkan hingga di seluruh penjuru Amerika Serikat. Karena semakin berkembang dan semakin popular di tengah masyarakat Amerika Serikat, Dr. James Naismith pun mencoba untuk membuat peraturan yang akan digunakan dalam pertandingan bola basket.
Berbagai aturan bola basket mulai dari jumlah pemain, teknik permainan, warna bola basket, hingga metode yang digunakan dalam olahraga ini pun kemudian disepakati secara baik oleh banyak pihak. Para tim dan pemain dalam setiap pertandingan pun mengikuti dan mentaati peraturan yang telah dibuat tersebut.
Karena popularitas olahraga ini semakin pesat dari hari ke hari, banyak siswa di Amerika Serikat pun mulai membentuk tim bola basket di sekolah mereka masing-masing. Puncak dari kepopuleran olahraga basket ini adalah pada saat permainan bola basket masuk menjadi cabang olahraga resmi yang dipertandingkan dalam olimpiade pada tahun 1936.
Hingga hari ini, bola basket makin menjamur di tiap pelosok-pelosok negeri di dunia. Bola basket pun sudah menjadi semacam olahraga rutin di tiap pertandingan-pertandingan di berbagai negara.
Sejarah Bola Basket di Indonesia
Beberapa sumber menyatakan jika olahraga basket ini dibawa langsung oleh bangsa Cina saat masuk ke tanah air. Awal mula kehadiran bola basket di Indonesia ini hanya dimainkan oleh sekelompok elit dari kalangan Cina. Olahraga ini menjadi identitas dari kaum elit Cina tersebut.
Saat itu, masyarakat Indonesia masih segan untuk memainkan permainan ini karena masih dalam masa penjajahan dari bangsa Belanda. Oleh karena itu, permainan basket ini hanya familiar di kalangan etnis Tionghoa saja.
Seiring berjalannya waktu, permainan bola basket ini sudah mulai menyentuh berbagai lapisan masyarakat di tanah air. Bola basket pun mulai diperkenalkan ke sekolah-sekolah sebagai salah satu jenis olahraga yang rutin dilakukan di waktu-waktu luang. Kemudian pada tahun 1948, permainan bola basket pun dimasukkan ke dalam cabang olahraga resmi pada pergelaran pekan olahraga nasional.
Pada tahun 1951, olahraga basket semakin diminati oleh banyak orang. Hingga pada event PON, para peserta tidak hanya berasal dari laki-laki tetapi juga dari perempuan. Tim yang ikut serta dalam pertandingan bola basket ini pun berasal dari berbagai provinsi di tanah air.
Pada akhirnya, di tahun 1951, Indonesia kemudian membentuk sebuah organisasi bola basket yang dikenal dengan nama Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia atau yang disingkat dengan PERBASI.
Sejarah Bola Basket dan Perkembangannya di Dunia