
Pada dasarnya kampanye merupakan suatu proses kegiatan komunikasi individu atau kelompok yang dilakukan secara terlembaga yang bertujuan untuk menciptakan suatu efek atau dampak maupun perubahan sosial tertentu.
Pengertian Kampanye
Banyak definisi tentang pengertian kampanye. Namun definisi kampanye menurut Rogers dan Storey banyak digunakan oleh ahli komunikasi, yaitu kampanye adalah serangkaian tindakan komunikasi yang terencana dengan tujuan untuk menciptakan efek tertentu pada sejumlah besar khalayak yang dilakukan secara berkelanjutan pada kurun waktu tertentu.
Sedangkan istilah kampanye secara etimologi berasal dari bahasa Latin “campaign” yang berarti lapangan. Istilah campaign berkaitan juga dengan istilah champion yang artinya juara, dan champagn yang artinya minuman sampanye.
Dalam setiap aktivitas kampanye setidaknya terdapat empat hal yang harus tercakup di dalamnya, antara lain:
- untuk menciptakan efek atau dampak tertentu;
- jumlah khalayak sasaran yang besar;
- dipusatkan dalam kurun waktu tertentu,
- melalui serangkaian tindakan komunikasi yang terorganisir.
Kampanye di Media Sosial
Kegiatan kampanye sering kali digunakan untuk berbagai kegiatan komunikasi, seperti kegiatan politik, kegiatan sosial, pemasaran bisnis dan berbagai kegiatan lainnya yang memiliki tujuan tertentu.
Seiring kemajuan teknologi, saat ini kampanye melalui media sosial mulai marak digunakan. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Institute for Transformation Studies (Intrans) disebutkan bahwa pemanfaatan media sosial sebagai sarana kampanye ternyata lebih efektif.
Terlebih di tengah pandemi, kampanye lewat media sosial merupakan salah satu metode kampanye yang masif dijalankan karena bisa diakses oleh siapapun.
Namun, menentukan jenis media sosial sebagai tempat kampanye sangat penting karena tergantung kepada audience yang dituju beserta kontennya. Misalkan jika ingin kampanye dengan materi yang panjang, sebaiknya menggunakan media sosial Youtube, Facebook. Sebaliknya, jika hanya kampanye dengan kalimat persuasif singkat, bisa lewat Twitter, Instagram, Tik Tok atau.
Poster Kampanye
Poster merupakan salah satu media untuk aktivitas kampanye. Salah satu penyedia poster kampanye gratis adalah Rajaframe.com.
Contoh beberapa poster kampanye di Rajaframe.com.
RajaFrame.com yang dikelola oleh perusahaan Digital Marketing Agency yaitu PT Media Promosi Online, dibuat untuk seluruh para penggiat sosial dalam rangka mempromosikan aktivitasnya (kampanye), dukungannya terhadap sesuatu event/kegiatan.
Banyak pilihan frame untuk kepentingan acara, promosi, dukungan, semuanya gratis tanpa ada biaya. Dan tentu saja ada beberapa manfaat yang dapat dicapai melalui aplikasi web ini.
RajaFrame.com bisa digunakan sebagai kegiatan promosi menggunakan frame untuk dipasang di media sosial seperti Instagram, Facebook, atau Twitter.
Tidak hanya digunakan sebagai sarana promosi, rajaframe juga bisa menjadi sarana bagi Anda untuk mengungkapkan dukungan terhadap sesuatu hal.
Misalnya Anda ingin memperingati kemerdekaan negara Indonesia, pilih saja frame tentang hari kemerdekaan, kemudian posting di media sosial Anda.
Daftar dan buat kampanye Anda di RajaFrame.com. 100% gratis dan tidak ribet..!
Manfaat Kampanye di Media Sosial